Thursday, July 8, 2010

Sevenhill

Dalam rangka mengisi waktu liburan sekolah, sebagian warga melakukan wisata bersama ke Sevenhill, yang berlokasi sekitar 130 km di sebelah utara Adelaide. Sevenhill berada di kawasan Clare Valley, salah satu kawasan winery di sekitar Adelaide, dan bisa ditempuh dengan mobil sekitar 2,5 jam. Di Sevenhill itulah pastor-pastor Serikat Jesus (Jesuit) asal Austria sekitar abad ke-19 memulai karya misinya di Australia.

Selain berkarya di bidang pendidikan kaum muda, yang merupakan ciri khas karya Jesuit, mereka juga mengusahakan winery yang diberi merk dagang 'Sevenhill'. Dari winery Sevenhill inilah diproduksikan anggur 'Sacramental Wine' yang digunakan dalam perayaan ekaristi. Kalau tidak salah, anggur yang digunakan dalam perayaan ekaristi di gereja-gereja di Indonesia sebagian juga berasal dari winery Sevenhill, South Australia.

No comments:

Post a Comment